Tekanan (pressure) diperlukan untuk mengeluarkan sesuatu yang dalam keadaan normal tidak akan muncul/kelihatan. Misalnya, sebuah tube pasta gigi tidak akan nampak isinya jika tidak mendapat tekanan. Tekanan (pressure) juga berguna untuk mengukur seberapa kuat/tahan-nya sesuatu. Misalkan, ban dalam sepeda motor. Kalau ingin tahu sampai sejauh mana dia kuat, berikan saja tekanan udara ke dalamnya secara terus-menerus. Ada batas (limit) dimana ban itu akan meledak...