Pressure--Stress--Apapun Namanya.

10:50:00 pm

Tekanan (pressure) diperlukan untuk mengeluarkan sesuatu yang dalam keadaan normal tidak akan muncul/kelihatan. Misalnya, sebuah tube pasta gigi tidak akan nampak isinya jika tidak mendapat tekanan. 

Tekanan (pressure) juga berguna untuk mengukur seberapa kuat/tahan-nya sesuatu. Misalkan, ban dalam sepeda motor. Kalau ingin tahu sampai sejauh mana dia kuat, berikan saja tekanan udara ke dalamnya secara terus-menerus. Ada batas (limit) dimana ban itu akan meledak pada tekanan sekian atmosfer. 

Demikian juga adanya dengan kehidupan kita.
Tekanan (stress) hadir dan memang sengaja dihadirkan untuk menunjukkan seperti apa diri kita yang sebenarnya. Mengucap syukur, menyanyikan senandung pujian, dan memberi senyum termanis kepada orang-orang tidaklah sulit untuk dilakukan, jika kita sedang berada dalam keadaan "ideal". Seperti apa kriteria ideal yang dimaksud? Katakanlah, ideal itu = doa-doa kita dijawab oleh-Nya. Atau, ideal itu = semua yang kita perlukan selalu ada tepat pada waktunya tanpa perlu kita minta dan menunggu lama. Dan masih banyak definisi lain tentang 'ideal' yang bersifat subyektif ...

Keadaan ideal bukanlah kondisi yang akan mengasah karakter kita menjadi dewasa. 
Terimalah setiap perilaku menjengkelkan orang lain, karena dari situlah kita melatih diri untuk mengasihi sesama.
Hadapilah pekerjaan-pekerjaan yang seperti tidak ada habisnya, karena dari situlah kita melatih hidup giat dan bermental pantang mundur.

Terlebih penting lagi adalah... lihatlah segala kesulitan dari sudut pandang ilahi.
Bukan karena seenak perut-Nya maka Dia menimpakan kesulitan ini pada kita. Toh apapun yang Dia lakukan selalu mendatangkan kebaikan dan memberikan hari depan yang penuh harapan bagi kita. 
Jadi..
nggak mungkin, nggak mungkin banget, kalau Dia sengaja membuat kita susah karena ingin menyengsarakan kita. Itu bukanlah God's nature. Dia tidak seperti itu. Dia itu kasih.

Dia berdaulat + adil + penuh kasih setia. Jangan coba ambil salah satu komponen itu, karena jikalau demikian, kamu akan merasa Tuhan adalah oknum yang telah mengobrak-abrik hidupmu dan pantas kamu benci.

You Might Also Like

0 komentar

CONNECT ON TWITTER

Blog Archive

connect on Pinterest